Sosialisasi Program Indonesia Pintar Bidang SMP di Kab. Sumbawa: Sejumlah 114 Sekolah Ikut Serta

Sumbawa, 24 September 2024. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sumbawa yang diwakili oleh Kepala Bidang Pembinaan SMP, secara resmi membuka kegiatan sosialisasi Program Indonesia Pintar (PIP) untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Sumbawa.

Sosialisasi ini diikuti oleh para pengelola dan pengurus PIP dari 114 SMP yang tersebar di seluruh Kabupaten Sumbawa. Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan salah satu program pemerintah yang bertujuan untuk memberikan bantuan berupa dana pendidikan kepada peserta didik yang berasal dari keluarga kurang mampu, guna mendukung keberlangsungan pendidikan mereka.

Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, sekolah-sekolah di Kabupaten Sumbawa dapat semakin optimal dalam mendistribusikan bantuan PIP, serta memastikan bahwa setiap siswa yang berhak mendapatkan bantuan, dapat memanfaatkannya dengan baik.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *