Pameran Temporer 2024 : Menggali Kuliner Lokal dan Edukasi Seni untuk Generasi Muda

Sumbawa Besar, 10 September 2024. Pembukaan Pameran Temporer tahun 2024 yang di selenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sumbawa melalui UPT. Museum Daerah Kabupaten Sumbawa pada 10 September 2024 yang di rangkaikan dengan belajar bersama di Museum.
Turut hadir pada kegiatan tersebut Wakil Bupati Sumbawa, Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Dikbud Kab Sumbawa, Kepala UPT. Museum Daerah Kabupaten Sumbawa, TPPKK Kecamatan Sumbawa, TPPKK Kelurahan, APJI ( Asosisiasi Jasa Boga Indonesia ) Kab. Sumbawa, Kadis Ketahanan Pangan, Sekban BKAD, Luhar Pekat, Brang Biji, Lurah Uma Sima, Dinas Kesehatan.
Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd dalam sambutannya memberi apresiasi atas kegiatan ini. Sehingga diharapkan kegiatan tersebut terus berlanjut, guna mengenalkan anak – anak Sumbawa dengan kuliner khas daerah. “Kuliner lokal harus dilestarikan dan dibanggakan. Saya akan terus mendukung program ini ke depannya,”
Sementara itu Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Dikbud Kabupaten Sumbawa menyampaikan
Pameran ini kita mulai dari tanggal 10 hingga 13 September 2024 dan menargetkan kunjungan dari 46 sekolah dan diharapkan dapat menarik 2.500 pengunjung, selama pelaksanaan kegiatan. “Tahun ini, Museum Daerah Sumbawa menargetkan total kunjungan mencapai 10.000 orang. Selain itu, kegiatan belajar bersama juga melibatkan 20 SD di dalam kota yang akan diberikan materi seni kelingking dan beberapa materi lainnya,” -UPT Museum Daerah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *